PERAN SERTA DALAM MENGAWASI PROSES PEMILIHAN SECARA LANGSUNG
Ogan Ilir l detiknasional.id – Pengawasan pemilu ( PANWASLU ) mengelar sosialisasi untuk pemilihan kepala daerah ( PILKADA ) di Gedung Balai desa Tanah Abang Ulu, kecamatan muara kuang , kabupaten Ogan Ilir , provinsi Sumatra Selatan ,Sabtu ( 16/11/2024 ).
Acara tersebut di hadiri oleh camat kecamatan muara muang M.Alfian S.SOs beserta sekretariat kecamatan muara kuang,Lurah kelurahan muara kuang Malwani,kepala desa Tanah Abang Ilir Irvan sanjivaredi sp ,kepala desa Tanah abang ulu Sriyati, perwakilan Kapolsek muara kuang pak Asep dan pak Ari ,perwakilan Koramil muara Kuang Pak Arif ,ketua panwaslu kecamatan muara kuang Basri S.Pd.l, mahasiswa,PKD,awak media,tokoh partai politik, tokoh masyarakat serta turut mengundang 3 narasumber untuk memberi materi.
Ada pun kegiatan sosialisasi pengawasan pemilu ( PANWASLU ) ini untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat tentang pentingnya pengawasan pemilu dan peran meraka dalam menjaga integritas proses dalam demokrasi,memberikan pengetahuan,berbagai bentuk pelanggaran dan kecurangan dalam pemilu, serta cara melaporkan nya agar dapat segera di tindak lanjuti.
Terlebih dapat mendorong terciptanya pemilihan yang lebih transparan dan akuntabel melalui pengawasan yang akan di lakukan oleh panwaslu serta berbagai seluruh elemen masyarakat.
Guna sosialisasi pengawasan pemilu ( PANWASLU ) ini juga untuk membekali agar masyarakat dengan keterampilan dan pengetahuan yang sangat di perlukan untuk ikut berperan aktif melakukan pengawasan pemilu secara efektif.
Serta meningkatkan kepercayaan kepada masyarakat terhadap proses pemilu dengan memastikan setiap tahapannya di awasi dengan baik oleh publik.
Basrianto S.Pd.l selaku ketua panwaslu kecamatan muara kuang menyampaikan ” ini adalah salah satu peran aktif Bawaslu,tidak hanya dalam melakukan pengawasan saja,kami juga mempunyai peran di dalam melakukan pengawasan sosialisasi demi terselenggaranya pemilihan pilkada tahun 2024 ini dengan sukses,lancar,aman dan damai.
Kami juga berharap peserta yang telah di undang pada kegiatan sosialisasi pada hari ini kiranya nanti dapat mendengarkan dan sama-sama belajar serta sama-sama memahami apa yang akan di sampaikan oleh pemateri nantinya, karna kami sudah menghadirkan 3 narasumber yaitu KANDA ROMEO DONY SH ,YUNDA TITIN DAN KANDA SOFIAN yang akan menjelaskan terkait dengan kurikulum diteks mereka yang mana mereka ini sudah berpengalaman di dalam dunia kepemiluan dan penyelenggaraan pemilu ujarnya ”
Tepat di penghujung acara tersebut, narasumber melaksanakan sesi tanya jawab dengan peserta undangan,hingga di akhir acara tersebut berjalan dengan lancar,damai dan aman.
Rep : juliyan.
Eksplorasi konten lain dari
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.
