Australia, DN-II Presiden RI Prabowo Subianto meninjau langsung Kapal HMAS Canberra di Garden Island Naval Base, Australia, Rabu (12/11/2025).
Kunjungan tersebut menjadi salah satu agenda penting dalam rangkaian kunjungan kenegaraan Presiden Prabowo ke Australia, yang menandai penguatan hubungan pertahanan dan kerja sama strategis antara kedua negara.
Peninjauan kapal dimulai dari dek pertama yang menampilkan berbagai kendaraan taktis dan alat utama sistem persenjataan (alutsista) amfibi, kemudian berlanjut ke dek kedua yang memperlihatkan hanggar helikopter Seahawk — bagian penting dari kekuatan udara maritim Australia.
Usai melakukan peninjauan, Presiden Prabowo Subianto dan Perdana Menteri Anthony Albanese menyampaikan pernyataan pers bersama. Presiden Prabowo menyampaikan apresiasi atas sambutan hangat yang diberikan Pemerintah Australia.
Sementara itu, PM Albanese turut menyampaikan terima kasih kepada seluruh jajaran Angkatan Laut Australia atas penyambutan dan kerja sama yang baik dalam menyukseskan kunjungan tersebut.
Red
#KemensetnegRI
#RilisPresiden
Eksplorasi konten lain dari
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.
