Tegal Kota, DN-II Hari ibu”Mother’s Day” merupakan hari peringatan atau perayaan terhadap peran ibu dalam keluarganya, baik untuk suami, anak-anak, maupun lingkungan sosialnya. Guna meningkatkan sumber daya manusia. Momen ini sangat penting dan diperingati atau dirayakan setiap tahunnya pada 22 Des, Dengan adanya peringatan atau perayaan hari ibu ini, mengingatkan betapa besarnya peran ibu dalam kehidupan dilingkungan sosial. Peran ibu merupakan madrasah pertama bagi anak-anaknya dan keluarganya.
Dalam rangka memperingati dan merayakan hari ibu.
Ibu-ibu PKK sekelurahan Kraton menyelenggarakan kegiatan diantaranya lomba paduan suara tingkat Kelurahan Kraton pada hari minggu pagi (22Des24)
dipendopo Kelurahan Kraton, Kecamatan Tegal Barat Kota Tegal.
Acara ini dibuka oleh ibu Ratna Diah P. Ketua PKK Kelurahan Kraton. hadir dalam acara tersebut pemangku jabatan Lurah Kraton Arifullah SH, MH serta para Ketua RW se-Kelurahan Kraton.
Menurut, Ibu Ratna Diah P. Lomba paduan suara ini, diikuti ibu-ibu PKK ditingkat RW se-kelurahan kraton. Lebih lanjut, ibu Ratna Diah P. mengungkapkan dalam lomba paduan suara, setiap group wajib menyanyikan lagu Mars PKK dan setiap peserta membawakan 1 lagu pilihan, ungkapnya.
Sementara lomba ini selain mendapat Piala juga mendapat uang pembinaan.
Adapun sebagai Juara 1 dari RW 4, Juara 2 dari RW 3,serta juara 3 diperoleh RW 7. Demikian yang disampaikan Ibu Ratna Diah P, usai lomba.
Repirter: Sapto Bimantoro
Eksplorasi konten lain dari
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.
