KOTA TEGAL, DN-II Wali Kota Tegal, H. Dedy Yon Supriyono, menyampaikan apresiasi tinggi terhadap BAMAGNAS atas kontribusinya dalam mempererat kebersamaan antar gereja dan membangun koordinasi pelayanan umat yang inklusif di wilayah Jawa Tengah, khususnya Kota Tegal.
Hal tersebut disampaikan Wali Kota saat menghadiri kegiatan arahan dan sosialisasi program kerja Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Badan Musyawarah Antar Gereja Nasional (BAMAGNAS) Jawa Tengah yang digelar di GPDI Mahanaim Tegal, Senin (10/11/2025).
“Kegiatan ini bukan sekadar sosialisasi program, tetapi juga menjadi ruang dialog yang strategis untuk memperkuat sinergi antara pemerintah dan lembaga keagamaan dalam membangun masyarakat yang rukun, damai, dan saling menghormati,” ujar Dedy Yon.
Ia menekankan bahwa Pemerintah Kota Tegal terus berkomitmen mendukung penguatan nilai-nilai toleransi dan kebersamaan lintas umat beragama. Menurutnya, BAMAGNAS memiliki peran penting sebagai jembatan penghubung antar gereja dan antar komunitas iman, sehingga dapat menciptakan ruang pelayanan yang menyentuh seluruh lapisan masyarakat.
“BAMAGNAS bukan hanya organisasi keagamaan, tetapi mitra strategis pemerintah dalam membangun pelayanan sosial, pendidikan, dan kemanusiaan yang berdampak luas,” tambahnya.
Wali Kota juga mendorong agar BAMAGNAS terus memperluas jaringan pelayanan dan menghadirkan program-program yang adaptif terhadap kebutuhan masyarakat, termasuk dalam bidang pendidikan, kesehatan, dan pemberdayaan ekonomi.
“Kita hidup dalam keberagaman, dan keberagaman itu adalah kekayaan. Maka tugas kita bersama adalah menjaga harmoni, saling menghargai, dan membangun semangat kebersamaan yang kokoh di tengah perbedaan,” tegasnya.
Ia mengajak seluruh elemen BAMAGNAS untuk membuka ruang kolaborasi yang lebih luas dengan pemerintah daerah, lembaga pendidikan, dan komunitas sosial demi mewujudkan Kota Tegal yang inklusif, toleran, dan berdaya.( S. Bimantoro )
Eksplorasi konten lain dari
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.
