Oplus_0
Polres Oku selatan , detiknasional.id Kemenangan gemilang kembali diraih oleh Sat Lantas Polres OKU Selatan! Sat Lantas Polres OKU Selatan kembali mengharumkan nama daerah dengan meraih juara pertama, dalam perlombaan Polisi Cilik (Pocil) yang diselenggarakan di Palembang. Kamis, 31 Juli 2025.
Lomba bergengsi ini diikuti oleh, seluruh Polres jajaran Polda Sumatera Selatan, dan tim Polisi Cilik Polres OKU Selatan berhasil memenangkan pesaing kuat dari berbagai daerah.
Perlombaan Polisi Cilik ini menguji berbagai kemampuan peserta, mulai dari kedisiplinan, pengetahuan tentang lalu lintas, keterampilan komunikasi, hingga kemampuan dalam melakukan pertolongan pertama dan simulasi tugas kepolisian.
Polisi Cilik Polres OKU Selatan tampil cemerlang dengan koordinasi yang solid, dan penampilan yang penuh percaya diri. Mereka tidak hanya menunjukkan penguasaan materi yang baik, tapi juga sikap disiplin dan semangat juang yang tinggi.
Kapolres OKU Selatan, AKBP I.M Redi Hartana, S.H., S.I.K., M.I.K., menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada Polisi Cilik Polres OKU Selatan atas kerja keras dan dedikasi mereka.
“Saya sangat bangga dengan prestasi anak-anak Polisi Cilik kita. Kemenangan ini adalah buah dari pembinaan yang konsisten dan semangat juang luar biasa. Anak-anak ini adalah contoh nyata generasi muda yang disiplin, cerdas, dan penuh rasa tanggung jawab,” ujarnya.
Kapolres juga menambahkan bahwa, pembinaan Polisi Cilik bukan hanya tentang menang lomba, tetapi juga menanamkan nilai-nilai kepolisian sejak dini yang meliputi kedisiplinan, rasa hormat, serta rasa cinta tanah air.
Program Polisi Cilik ini, diharapkan dapat membentuk karakter anak-anak yang kelak menjadi generasi penerus bangsa yang tangguh dan peduli terhadap lingkungan sekitarnya.
“Tim Polisi Cilik OKU Selatan terdiri dari anak-anak usia sekolah dasar, yang telah dibekali pelatihan intensif berbagai aspek kepolisian dan lalu lintas,” terangnya.
Mereka rutin mengikuti latihan dan diberikan berbagai pembinaan oleh anggota Polres yang berdedikasi tinggi. Keberhasilan ini membuka peluang besar bagi OKU Selatan, dalam memajukan program pembinaan Polisi Cilik secara lebih luas dan berkualitas.Kemenangan pada lomba Polisi Cilik tingkat Polda Sumsel ini menjadi bukti nyata bahwa, Polres OKU Selatan tidak hanya serius dalam tugas kepolisian, tetapi juga dalam membina masa depan bangsa melalui generasi muda yang berkarakter.
Selamat untuk seluruh Polisi Cilik Polres OKU Selatan! Teruskan prestasi gemilang ini dan jadilah inspirasi bagi teman-teman sebaya di seluruh Sumatera Selatan,” tandasnya.
UDIN
Eksplorasi konten lain dari
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.
